BANJARBARU, Poros Kalimantan – Carnaval Push Bike Banjarbaru resmi digelar. Kejuaraan ini diikuti 150 peserta dengan 14 kategori lomba.
Asisten I Pemko Banjarbaru, Abdul Basid menyebut, perlombaan seperti ini sangat berguna dalam membantu perkembangan anak.
“Ini terkesan seperti perlombaan, tapi lebih ke arah peningkatan motorik anak-anak,” ucap Basid kepada awak media.
Basid memastikan, Pemko Banjarbaru siap membina para atlet push bike yang ada. Guna pengembangan dan peningkatan SDM di Banjarbaru.
Terpisah, Kadisporabudpar Banjarbaru, Yani Makkie mengatakan senada. Di samping melatih percaya diri anak, push bike ini juga disebut mampu melatih motorik anak.